Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Jurusan Food Business Technology

Jurusan Kuliah - Kuliah itu lama dan capek, belum lagi biaya yang di keluarin itu nggk sedikit. Jadi sebelum kamu pilih jurusan, ada baiknya kamu bener-bener cari info tentang jurusan itu.


Jurusannya apa sih...

Nanti kalau lulus, kerjanya jadi apa ya...


Yang penasaran yuk, cek. Pada artikel kali ini admin pengen ngebahas Jurusan kuliah atau Prodi Food Business Technology. 



Jurusan ini cocok/bisa kamu masuki kalau sebelumnya waktu sekolah kamu ambil jurusan IPA. Apalagi kalau - adalah mata pelajaran kesukaanmu.

Mengenal jurusan Food Business Technology.

Program studi Food Business Technology mempelajari tentang teknik rekayasa bahan pangan, rekayasa proses pangan, dan pembuatan prototipe produk pangan. Kemampuan tersebut ditunjang pengetahuan akan keamanan pangan dan strategi bisnis pangan. 

Program ini dirancang untuk menghasilkan lulusan ahli teknologi pangan yang mempunyai kemampuan dalam ilmu pangan, teknologi pengolahan pangan, pengembangan produk pangan baru, dan komersialisasi produk pangan. 


Kenapa kamu harus ambil jurusan Food Business Technology ini.

Program studi ini cocok untuk kamu yang tertarik untuk mempelajari lebih jauh mengenai teknologi pangan, tapi ingin juga mendalami bisnis--khususnya di bidnag F&B (Food and Beverages). Kompetensi yang akan kamu dapatkan di program studi ini antara lain: Teknologi pangan terbaru, Pengembangan produk pangan sehat baru, Rekayasa proses pangan, Komersialisasi product pangan (food technopreneurship), dna juga Food safety.


Prospek kerja jurusan Food Business Technology

Prospek kerja lulusan Food Business Technology terbilang cukup mumpuni. Sarjana Food Business Technology dapat bekerja di berbagai perusahaan swasta ataupun lembaga pemerintahan yang bergerak di bidang pangan dan nutrisi sebagai Ahli Teknologi dan Ilmu Pangan, Ahli pengembangan produk pangan baru, Ahli rekayasa proses pangan, dan Konsultan pangan.


***

Jadi gimana perasaan kamu setelah baca postingan ini? Jadi lebih semangat atau malah jadi pikir-pikir lagi buat cari alternatif jurusan. 

Sedikit saran aja, pastiin dan mantepin hati kalau pilih jurusan kuliah, jangan sampai nanti malah nyesel terus pengen ganti jurusan. 

Jadi sampai disini dulu, dan kejar terus mimpimu.

Post a Comment for "Mengenal Jurusan Food Business Technology"