Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Jurusan Administrasi Bisnis (Administrasi Niaga)

Jurusan Kuliah - Kuliah itu lama dan capek, belum lagi biaya yang di keluarin itu nggk sedikit. Jadi sebelum kamu pilih jurusan, ada baiknya kamu bener-bener cari info tentang jurusan itu.


Jurusannya apa sih...

Nanti kalau lulus, kerjanya jadi apa ya...


Yang penasaran yuk, cek. Di tulisan kali ini admin pengen ngebahas Jurusan kuliah atau Prodi Administrasi Bisnis (Administrasi Niaga). 

Jurusan ini cocok/bisa kamu masuki kalau sebelumnya waktu sekolah kamu ambil jurusan IPS. Apalagi kalau Ekonomi adalah mata pelajaran kesukaanmu.

Mengenal jurusan Administrasi Bisnis (Administrasi Niaga).

Program studi Administrasi Bisnis atau yang kerap disebut sebagai Administrasi Niaga akan mengajakmu untuk mempelajari segala sesuatu terkait kegiatan operasional bisnis dan perusahaan. Kegiatan-kegiatan tersebut seperti kegiatan pemasaran (marketing), pengelolaan keuangan, pengelolaan personalia (SDM), hingga kegiatan produksi. Tidak hanya belajar menjalankan bisnis, kamu juga akan belajar untuk menciptakan sebuah produk sendiri. Bisnis yang dimaksud bukan sekedar menjual kembali produk dan mengambil keuntungan, melainkan menciptakan value pada produk yang akan dipasarkan. 



Administrasi Bisnis pastinya juga mempelajari segala urusan klarikal kantor, mengelola sarana dan prasarana kantor, memproses data secara akurat, dan bahkan mengelola informasi yang berhubungan dengan pekerjaan kantor. 


Kenapa kamu harus ambil jurusan Administrasi Bisnis (Administrasi Niaga) ini.

Prodi ini sangat sesuai dengan kalian yang memiliki ketertarikan dalam bidang pengurusan dokumen namun tidak mau terjebak dalam pengurusan dokumen saja. prodi ini akan mengajak kalian bagaimana menjalankan sebuah bisnis, bagaimana mengurus berbagai macam dokumen kebisnisannya, dan tentu saja mengembangkan bisnis tersebut. Jadi jika kamu tertarik dengan bisnis dan mengurus berbagai dokumennya ini merupakan prodi yang sesuai.


Prospek kerja jurusan Administrasi Bisnis (Administrasi Niaga)

Nggak heran program studi Administrasi Bisnis jadi salah satu program studi favorit, dan jadi incaran para calon mahasiswa baru. Pasalnya banyak industri, khususnya industri keuangan dan perbankan membutuhkan tenaga lulusan Administrasi Bisnis. 

Selain itu, ruang lingkupdan ragam bisnis yang sangat luas memungkinkan lulusan Administrasi Bisnis untuk bergabung di berbagai instansi dan perusahaan milik pemerintah ataupun swasta. Seorang lulusan Administrasi Bisnis dapat bekerja di bidang sumber daya manusia, pemasaran, pengembangan bisnis, hingga wirausaha.


***

Jadi gimana perasaan kamu setelah baca tulisan ini? Jadi lebih semangat atau malah jadi pikir-pikir ulang buat cari alternatif jurusan. 

Sedikit saran aja, pastiin dan mantepin hati kalau pilih jurusan kuliah, jangan sampai nanti malah nyesel terus pengen ganti jurusan. 

Jadi sampai disini dulu, dan kejar terus mimpimu.

Post a Comment for "Mengenal Jurusan Administrasi Bisnis (Administrasi Niaga)"